AERIS HOTEL Gelar Silaturahmi Bersama Media Se- Banjarbaru

Kabarborneoraya.com : Banjarbaru 

Keberadaan Aeris Hotel akan menambah deretan penginapan serta menambah pilihan hunian bagi masyarakat dan pengunjung ke Banjarbaru sebagai Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan, yang berlokasi di Jalan Panglima Batur, dekat bundaran Amaco, Banjarbaru.

Media Gathering Silaturahmi dihadiri awak media cetak, online dan elektronik se-Banjarbaru yang memenuhi Aurora Ballroom (1/6/2024).

Mengawali acara dihibur penampilan pantonim oleh seorang wanita cantik, membuat hadirin yang cukup terpesona dengan suguhan penampilan, lanjut dengan hiburan musik dengan penyanyi kota Banjarbaru, sehingga membuat undangan cukup terhibur.

Setelah Soft Opening Aeris Hotel tanggal 22 Mei 2024 beberapa hari yang lalu, memang masih ada perampungan beberapa bagian dan InsyaAllah bulan Juli akan siap semuanya yang di yakinkan bulan Agustus dilaksanakan Grand Opening, demikian ujar Denny Rifanie,S.Pd selaku General Manager Hotel.

Sementara ini dari 80 kamar, yang ready untuk tamu 53 kamar dengan 4 klas, yaitu superior, deluxe, deluxe garden dan sweet yang sudah siap melayani tamu dengan tema smart hotel.

Aries Hotel memiliki konsep "Be Different, Be Aeris" maksudnya Aeris Hotel akan menampilkan lebih beda dengan hotel-hotel lainnya yang ada di Banjarbaru.

Setiap kamar difasilitasi WiFi dan android TV yang terhubung dengan Netflik gratis serta dihiasi lampu kombinasi warna yang juga menggunakan sistem WiFi.

Sistem peralatan ini dengan menggunakan teknologi, dekorasi dengan program digital yang modern, stylist dan smart, ungkap Aristo R Waney pimpinan Coelum Hospitality Aries Hotel Banjarbaru.

Pihak Aeris Hotel sudah menghadap Walikota Banjarbaru, bersama dengan Kepala Dinas terkait yang intinya pihak manajemen hotel siap mematuhi dan mentaati peraturan perhotelan, ujar  Aristo.

Walikota Banjarbaru berharap agar investasi di kota Banjarbaru berjalan dengan baik serta kondusif dan akan meningkatkan PAD di Banjarbaru yang sebagai Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan, apalagi opportunity kota Banjarbaru sebagai salah satu pintu gerbang Ibu Kota Nusantara (IKN).

Selain meningkatkan PAD Kota Banjarbaru, pihak manajemen Hotel juga merekrut tenaga kerja lokal hingga 90 % warga Banjarbaru.  Dari 4000 pelamar online dan 1600 offline. Sehingga terseleksi 70 orang utk di terima.

Aristo menambahkan tingkat hunian untuk Banjarbaru berdasarkan evaluasi diatas 70 %, apalagi saat ini pengunjung wisata terus berkembang, apalagi Banjarbaru menjadi Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan, otomatis semua terpusatkan di Banjarbaru dari semua 13 kabupaten di Kalimantan Selatan.

Di lantai 4 kepada tamu hotel dapat melihat pemandangan kota Banjarbaru dilihat dari atas sambil ngopi di roop top terbuka.

Saat ini sudah banyak order pesanan weekend dan untuk pelaksanaan Wedding, pihak manajemen hotel masih dalam proses menambah fasilitas ruang parkir, sehingga tamu undangan bisa parkir mobil/kendaraan dengan nyaman.

Saat acara Silaturahmi Media Gathering, pihak manajemen hotel memberikan undian voucher penginapan gratis kepada 6 orang yang beruntung. (Hart/KBR.Com).

Posting Komentar

0 Komentar