Sekretaris Daerah Tapin Meninjau Seleksi CAT CPNS 2024

Kabarborneoraya.com : Rantau 

Sekretaris Daerah Kabupaten Tapin Dr H Sufiansyah didampingi Kepala BKPSDM Gusti Ridha Jaya meninjau kegiatan seleksi kompetensi dasar CPNS dilingkungan Pemkab Tapin, bertempat di gedung auditorium K.H. Idham Chalid, Kota Banjarbaru. Selasa, 29 Oktober 2024.

Seperti yang diutarakan Sekretaris Daerah Tapin Dr H Sufiansyah, tes CPNS dilaksanakan untuk melengkapi formasi dilingkungan pemerintah kabupaten Tapin dimana ada 1.578 peserta untuk memperebutkan sekitar 150 formasi yang dibutuhkan.

"Kepada para peserta telah kita minta untuk mempersiapkan segala sesuatu untuk kelancaran pelaksanaan seleksi," ujarnya.

Dalam kesempatan itu H Sufiansyah menyampaikan terimakasih kepada BKN regional Kalimantan yang telah memfasilitasi kegiatan seleksi kompetensi atau ujian CPNS dan semoga kegiatan berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan kita dan dapat menjaring calon CPNS yang bermanfaat, berbobot dan sesuai dengan harapan untuk membangun kabupaten Tapin.

Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada panitia seleksi CPNS serta ucapan terimakasih kepada peserta tes dari kabupaten Tapin dan dari beberapa kabupaten di Kalsel lainnya.

Dalam sambutannya H Sufiansyah mengaku merasa bangsa bisa memberikan sambutan dihadapan para calon pemimpin di daerah. Karena mereka yang lulus nantinya pasti akan menjadi ASN, bisa menjadi kepala dinas dan pasti juga akan ada yang menjadi Sekretaris Daerah.

"Insyaallah kalian semua akan sukses kedepannya untuk membangun daerah kita agar Kalimantan Selatan bisa lebih maju lagi," tandasnya.

"Ikuti tes ini dengan baik, karena dulu saat kami ingin menjadi ASN juga menjalani tes yang sama, maka dari itu jangan terlalu tegang, tetap rileks namun tetap jujur, karena bangsa ini memerlukan ASN yang jujur dan jangan pernah mencontek atau batitiruan," pintanya...(Kbr)

Posting Komentar

0 Komentar